Dipublikasi pada : 02 Desember 2021 | 1017 kali Dibaca
Tingginya intensitas hujan pada saat ini membuat masker yang kita pakai rentan menjadi basah saat bepergian terutama jika berjalan kaki dan menaiki sepeda motor.
Untuk itu, masyarakat Buleleng diimbau agar menyiapkan sejumlah masker cadangan apabila masker yang sedang dipakai basah.
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng Ketut Suwarmawan selaku Koordinator Bidang Data dan Informasi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Buleleng menyampaikan anjuran tersebut, karena menurut penelitian WHO, masker yang basah akan mengalami penurunan efektivitas dalam mencegah Covid-19.
"WHO menyarankan bila masker yang kita pakai basah, maka harus segera diganti dengan yang baru, maka dari itu sebaiknya kita membawa masker cadangan dua atau tiga buah," jelas Kepala Dinas yang akrab disapa Ketsu itu melalui rilis persnya pada Kamis, (2/12).
Selain menurunkan efektivitas pencegahan paparan Covid-19, menurut Ketsu masker yang basah tentu saja juga dapat menimbulkan rasa tidak nyaman saat memakainya, sehingga akan mengganggu aktivitas.
"Maka dari itu, selalu pastikan masker yang kita pakai itu bersih namun nyaman untuk dipakai, sehingga keseharian pun kita bisa lalui dengan semangat," ujarnya.
Sementara terkait perkembangan terkini penanganan Covid-19 di Kabupaten Buleleng, Ketsu menyebutkan terdapat 1 orang konfirmasi baru dari Kecamatan Sawan, sedangkan angka kesembuhan nihil dan meninggal 1 orang.
Secara kumulatif sebanyak 10.457 orang terkonfirmasi dengan rincian 9.914 sembuh, 538 meninggal, dan sedang dalam perawatan 5 orang. (can)