Pasien Sembuh 10 Orang dan Kasus Konfirmasi Baru 18 Orang

Dipublikasi pada : 07 April 2021 | 729 kali Dibaca


Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Buleleng, Ir. Nyoman Genep, MT menyampaikan rilis Covid-19 hari ini, Rabu, (7/4), mencatat sebanyak 10 pasien dinyatakan sembuh dan sudah dipulangkan. Namun demikian, kasus konfirmasi baru masih terjadi di Buleleng.

 

Nyoman Genep menerangkan, 10 pasien yang dinyatakan sembuh itu sebagian besar berasal dari Kecamatan Gerokgak yakni sebanyak 5 orang, sisanya dari Kecamatan Sukasada 3 orang dan masing-masing 1 orang dari Kecamatan Seririt dan Tejakula.

 

Terkait kasus konfirmasi baru, Nyoman Genep yang juga Plt. Kadis Kominfosanti Buleleng itu menyampaikan bahwa hari ini masuk sebanyak 18 orang. “masing-masing empat orang dari Kecamatan Gerokgak, Banjar dan Kubutambahan, 2 orang dari Kecamatan Seririt, dan 2 orang lainnya dari Kecamatan Busungbiu. Kemudian masing-masing 1 orang dari Kecamatan Sawan dan Buleleng,” Terang Plt. Kadis Nyoman Genep.

 

Berdasarkan perkembangan penanganan kasus Covid-19 hari ini, jumlah kumulatif kasus konfirmasi di Buleleng bertambah menjadi 3.065 orang, dengan rincian; sembuh sebanyak 2.749 orang, meninggal tetap 125 orang, sedang dirawat di Buleleng 189 orang dan dirawat di luar Buleleng 2 orang.

 

Lebih lanjut, kasus suspek kumulatifnya 3.246 orang, kontak erat kumulatifnya 16.546 orang, kasus konfirmasi non suspek tetap 226 orang, dan kasus pelaku perjalanan terkonfirmasi juga tetap berjumlah 2 orang.

 

Melihat perkembangan kasus hari ini, Plt Kadis Nyoman Genep Kembali mengajak seluruh masyarakat Buleleng untuk selalu disiplin menerapkan protokol Kesehatan dan menjalani perilaku hidup bersih dan sehat dalam aktivitas sehari-hari. Sehingga penyebaran Covid-19 dapat terputus, dan secara tidak langsung kondisi pandemi dapat terlewati.